Handayani, Aprilliyarini Putri (2018) Perbedaan Profil Besi Pada Anemia Kronis Yang disebabkan Oleh Gagal Ginjal Kronis (GGK) di RSUD Dr.Moewardi. Skripsi thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.
Text
INTISARI.pdf Download (161kB) |
|
Text
SKRIPSI APRILLIYA.pdf Download (2MB) |
Abstract
Gagal ginjal kronis (GGK) adalah suatu keadaan yang ditandai dengan kerusakan ginjal >3 bulan, berupa kelainan struktural ginjal, dengan atau tanpa disertai penurunan glomelular filtration rate (GFR). Klasifikasi GGK berdasarkan penurunan GFR di bagi menjadi 5 stadium yaitu stadium I sampai V. Penurunan GFR dapat mengakibatkan terjadinya penurunan produksi hormon eritropoetin (EPO) yang akan berakhir dengan terjadinya anemia. Anemia adalah suatu keadaan konsentrasi hemoglobin menurun, sedangkan hemoglobin merupakan tujuan utama dari metabolisme besi [serum iron (SI), total iron binding capacity (TIBC), saturasi transferin dan feritin]. Profil besi pada penderita anemia yang disebabkan oleh GGK pada masing-masing stadium mempunyai perbedaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan profil besi pada anemia kronis yang di sebabkan oleh GGK. Penelitian ini menggunakan metode cross sectional, data sekunder dengan jumlah sampel 90 data pasien GGK pada stadium III , IV dan V masing-masing berjumlah 30 data. Penelitian dilakukan pada bulan April-Mei 2018 di RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah ) Dr.Moewardi Surakarta. Data dianalisis dengan uji Shapiro-Wilk untuk melihat normalitas data, karena data tidak terdistribusi normal maka dilanjutkan dengan uji Kruskal-Wallis dan Uji Man-Withney dengan p<0,05. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna terhadap hasil pemeriksaan SI (p=0,021), TIBC (p=0,018), saturasi transferin (p=0,003) dan feritin (p=0,015) pada pasien GGK stadium III, IV dan V. Perbedaan yang bermakna kadar SI didapatkan pada stadium III dengan IV (p= 0,007). Pada kadar TIBC perbedaan yang bermakna didapatkan pada stadium III dengan IV (p= 0,022). Perbedaan yang bermakna kadar saturasi transferin didapatkan pada stadium III dengan IV (p= 0,001). Perbedaan yang bermakna kadar feritin didapatkan pada stadium III dengan V (p= 0,006). Kata kunci : Gagal Ginjal Kronis, Anemia, Profil Besi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gagal Ginjal Kronis, Anemia, Profil Besi |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RC Internal medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D4 Analis Kesehatan |
Depositing User: | magdalena kartika ningsih |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 07:08 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 07:08 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/19 |
Actions (login required)
View Item |