PEMERIKSAAN KADAR TRIGLISERIDA DAN LDL (Low Density Lipoprotein) PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PANTI WREDHA DHARMA BHAKTI KASIH SURAKARTA

PRATIWI, CITRA (2017) PEMERIKSAAN KADAR TRIGLISERIDA DAN LDL (Low Density Lipoprotein) PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PANTI WREDHA DHARMA BHAKTI KASIH SURAKARTA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.

[img] Text
INTISARI & ABSTRACT.pdf

Download (11kB)
[img] Text
KTI - CITRA PRATIWI (32142779J).pdf

Download (2MB)

Abstract

Hipertensi merupakan masalah kesehatan yang banyak dijumpai pada masyarakat dan berkorelasi dengan penyakit lainnya. Banyak faktor penyebab terjadinya hipertensi, salah satunya adalah gangguan profil lipid. Profil lipid antara lain Trigliserida dan LDL dapat memicu terjadinya hipertensi melalui berbagai mekanisme, baik secara langsung atau tidak langsung. Karya tulis ilmiah ini disusun berdasarkan hasil pemeriksaan kadar trigliserida dan LDL yang dilakukan di laboratorium universitas setia budi surakarta terdapat 22 sampel darah pada penderita hipertensi yang terdapat pada panti Wredha Dharma Bhakti Kasih Surakarta. Pemeriksaan kadar trigliserida menggunakan metode colorimetric enzymatic test dan pemeriksaan kadar LDL menggunakan metode photometric systems. Hasil pemeriksaan kadar trigliserida dan LDL pada 22 sampel penderita hipertensi dapat disimpulkan bahwa Kadar trigliserida sebanyak 5 orang (22,7%) mengalami peningkatan sedangkan kadar LDL sebanyak 22 orang (100%) mengalami peningkatan Kata Kunci : Hipertensi, LDL, Trigliserida

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Hipertensi, LDL, Trigliserida
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D3 Analis Kesehatan
Depositing User: Rohma Tri Wardani
Date Deposited: 22 Feb 2019 08:06
Last Modified: 22 Feb 2019 08:06
URI: http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/195

Actions (login required)

View Item View Item