Raflesia, Diajeng Putri (2017) IDENTIFIKASI PROTOZOA USUS PADA PERMUKAAN TUBUH LALAT Musca domestica DAN Chrysomya megacephala DI TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR SAMPAH (TPA) PUTRI CEMPO MOJOSONGO SURAKARTA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.
Text
ABSTRAK KTI DIAJENG PUTRI RAFLESIA.pdf Download (196kB) |
|
Text
NASKAH KTI DIAJENG PUTRI RAFLESIA.pdf Download (1MB) |
Abstract
Lalat merupakan jenis Arthropoda yang termasuk ke dalam ordo Diptera. Beberapa spesies lalat merupakan spesies yang paling berperan dalam masalah kesehatan masyarakat, yaitu sebagai vektor penularan penyakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya protozoa usus pada permukaan tubuh lalat Musca domestica dan Chrysomya megacephala di Tempat Pembuangan Akhir sampah (TPA) Putri Cempo, Mojosongo Surakarta. Penelitian ini menggunakan teknik sampling secara acak. Penelitian dilakukan di Laboratorium Parasitologi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Setia Budi, Surakarta. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah metode pengendapan NaCl 0,9%, kemudian dilakukan pengamatan mikroskopis. Berdasarkan hasil identifikasi protozoa usus pada permukaan tubuh lalat Musca domestica dan Chrysomya megacephala yang diperoleh di Tempat Pembuangan Akhir sampah Putri Cempo Mojosongo Surakarta, ditemukan 1 kista Entamoeba coli pada Musca domestica dengan prosentase 10% dan 1 kista Entamoeba Histolytica pada Chrysomya megacephala dengan prosentase 10%. Kata kunci: Protozoa usus, Musca domestica, Chrysomya megachepala, Tempat Pembuangan Akhir Sampah
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Protozoa usus, Musca domestica, Chrysomya megachepala, Tempat Pembuangan Akhir Sampah |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D3 Analis Kesehatan |
Depositing User: | Rohma Tri Wardani |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 08:15 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 08:15 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/217 |
Actions (login required)
View Item |