Maharani, Linda Dwi (2017) ANALISIS KUALITATIF BORAKS PADA BEBERAPA MAKANAN YANG BEREDAR DI KECAMATAN JEBRES KOTA SURAKARTA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.
Text
INTISARI & ABSTRACT.pdf Download (11kB) |
|
Text
KTI - LINDA DWI MAHARANI (32142771J).pdf Download (3MB) |
Abstract
Banyak makanan olahan yang menggunakan Bahan Tambahan Pangan (BTP). Pedagang sering menggunakan bahan tambahan yang tidak diperbolehkan pada makanan, salah satunya adalah boraks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah sampel dari beberapa makanan mengandung boraks atau tidak. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa uji kualitatif, yaitu metode nyala api, kertas tumerik, larutan BaCl2, dan larutan AgNO3. Sampel yang digunakan adalah ketupat, bakso, gendar, tahu dan mie basah yang beredar di wilayah Kecamatan Jebres Kota Surakarta. Sampel yang sudah ditimbang 5 gram dan dihaluskan, kemudian ditambahkan akuades secukupnya, direndam selama 24 jam, kemudian disaring dan diambil filtratnya, kemudian diambil filtratnya untuk diidentifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sampel makanan yang mengandung boraks adalah ketupat E, bakso A, B dan E, gendar A, B, C, D dan E, tahu A, B, dan C, serta sampel mie basah A, B, C, D dan E. Berdasarkan Permenkes No. 033 Tahun 2012 bahwa boraks tidak boleh atau dilarang untuk Bahan Tambahan Pangan (BTP) sebagai pengawet. Kata kunci : makanan, boraks, Bahan Tambahan Pangan, uji kualitatif
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | makanan, boraks, Bahan Tambahan Pangan, uji kualitatif |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D3 Analis Kesehatan |
Depositing User: | Rohma Tri Wardani |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 09:22 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 09:22 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/283 |
Actions (login required)
View Item |