POLA PENGGUNAAN OBAT ANTIEMETIK PADA PASIEN IBU HAMIL DI APOTEK FARMARIN SURAKARTA PERIODE JANUARI - MARET 2020

Harjuna, Ilham Andang (2020) POLA PENGGUNAAN OBAT ANTIEMETIK PADA PASIEN IBU HAMIL DI APOTEK FARMARIN SURAKARTA PERIODE JANUARI - MARET 2020. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.

[img] Text
INTISARI-ABSTRAK.pdf

Download (191kB)
[img] Text
COVER - BAB1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (563kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (202kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (362kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (627kB)
[img] Text
form pernyataan publikasi ILHAM AH.pdf

Download (141kB)

Abstract

Mual muntah pada kehamilan merupakan gejala yang wajar terjadi terutama pada trimester awal. Dampak negatif dari mual muntah ini dapat mempengaruhi aktifitas sehari-hari ibu hamil. Pengobatan mual muntah dengan terapi non farmakologis menjadi pilihan pertama dan dapat juga dilakukan terapi farmakologis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pola penggunaan obat antiemetik pada pasien ibu hamil di Apotek Farmarin Surakarta periode Januari - Maret 2020. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif non eksperimental. Pengambilan data penelitian menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada pasien ibu hamil yang mengalami mual muntah yang berkunjung ke Apotek Farmarin selama bulan Januari - Maret 2020. Data dikumpulkan dan dianalisis secara deskriptif kemudian dilakukan kesesuaian penggunaan obat antiemetik pada ibu hamil menurut rekomendasi The American College of Obstretricians and Gynecologists (ACOG). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pasien dengan karakteristik tertinggi kategori usia pada kelompok umur 20-35 tahun sebanyak 76%, usia kehamilan pada trimester pertama sebanyak 82%, status paritas pada multigravida sebanyak 55%, jenis pekerjaan pada pegawai swasta sebanyak 66%, tingkat pendidikan pada perguruan tinggi sebanyak 68%, dan tingkat keparahan sedang sebanyak 79%. Penggunaan obat antiemetik terbanyak adalah ondansetron sebanyak 58% dan kombinasi vitamin B6 25 mg dengan ekstrak jahe 400 mg (Biofolat®) sebanyak 24%. Kesesuaian penggunaan obat antiemetik pada ibu hamil di Apotek Farmarin Surakarta terhadap rekomendasi ACOG adalah sebesar 75%. Kata kunci : Antiemetik, mual muntah kehamilan, pola penggunaan obat

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Antiemetik, mual muntah kehamilan, pola penggunaan obat Antiemetic, nausea and vomiting in pregnancy, usage patterns of drugs
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Prodi S1 Farmasi
Depositing User: Mrs NOVI HANDAYANI
Date Deposited: 09 Jun 2022 03:32
Last Modified: 09 Jun 2022 03:32
URI: http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/4728

Actions (login required)

View Item View Item