Faruq, Ade Al (2018) FORMULASI DAN KARAKTERISASI FISETIN NANOKRISTAL DENGAN METODE BOTTOM UP (PRESIPITASI). Skripsi thesis, Universitas Setia Budi.
Text
SKRIPSI ADE AL FARUQ.pdf Download (1MB) |
|
Text
INTISARI.pdf Download (90kB) |
Abstract
Fisetin dikenal sebagai Natural Brown adalah flavonoid tanaman bioaktif penting sebagai obat terapi berpotensi untuk penyakit antihiperlipidemik, antioksidan, antiradang, dan antidiabetes. Fisetin diklasifikasikan kedalam BCS (Biopharmacetis Classification System) kelas-II. Fisetin memiliki kelarutan rendah dan laju disolusi rendah, sehingga dapat dibuat sediaan Nanokristal untuk meningkatkan kelarutan dan bioavailabiltas. Penelitian bertujuan mengetahui fisetin dapat dibuat sediaan nanokristal, jenis dan konsentrasi stabilizer mempengaruhi ukuran partikel, dan karakterisasi fisetin nanokristal yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan stabilizer (Tween 80, SLS, poloxamer 188, PVP, PVA, dan HPMC) dengan konsentrasi yang berbeda menggunakan metode bottom up (presipitasi). Formula yang terpilih dilakukan frezze dryer untuk mendapat serbuk nanokristal. Nanokristal dilakukan karakterisasi morfologi ukuran partikel, kristalinitas, kelarutan, dan disolusi. Hasil penelitian bahwa fisetin dapat dibuat nanokristal dengan metode bottom up (presipitasi), stabilizer PVA dan HPMC menunjukkan partikel terkecil yaitu 410 nm (F11), 406 nm (F12), 846 nm (F16), 782 nm (F17). Karakterisasi fisetin nanokristal menunjukkan ukuran nanometer pada uji SEM dan bentuk kristal pada uji XRD. Fisetin nanokristal mengalami peningkatan pada uji kelarutan serta disolusi hingga 24%. Kata kunci: Fisetin, Nanokristal, Bottom up, Tween, SLS, Poloxamer, PVP, PVA, HPMC, SEM, XRD.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Fisetin, Nanokristal, Bottom up, Tween, SLS, Poloxamer, PVP, PVA, HPMC, SEM, XRD. |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Prodi S1 Farmasi |
Depositing User: | Tifany Nur Arfiana |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 06:56 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 06:56 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/5 |
Actions (login required)
View Item |