PRAYUDHA, FENDI (2021) PENENTUAN DAN PENJADWALAN TENAGA KERJA PADA PROSES PRODUKSI FURNITURE BERDASARKAN WAKTU STANDAR DAN MODIFIKASI ALGORITMA TIBREWALA, PHILIPPE, DAN BROWNE (Studi kasus CV Krudut Leather Furniture). Skripsi thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.
Text
Intisari & Abstrak.pdf Download (12kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (778kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (470kB) | Request a copy |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (143kB) | Request a copy |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (705kB) | Request a copy |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (6kB) | Request a copy |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (221kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
form pernyataan publikasi Fendi.pdf Download (359kB) |
|
Text
Surat Keterangan Hasil Turnitin FENDI PRAYUDHA.pdf Download (31kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tenaga kerja merupakan aset bagi perusahaan yang paling dibutuhkan dalam proses produksi. Oleh karena itu, tenaga kerja wajib diperhatikan agar proses produksi dapat berjalan maksimal. Jumlah dan penjadwalan tenaga kerja yang optimal dapat meningkatkan produktivitas perusahaan. Objek dalam penelitian ini CV. Krudut Leather Furniture. Permasalahan yang ada pada perusahaan tersebut antara lain terjadi penumpukan pekerjaaan menjelang hari pengiriman yang mengharuskan adanya jam lembur untuk mengejar jadwal pengiriman. Masalah tersebut terjadi karena tidak adanya waktu standar untuk mengerjakan satu unit produk dan tidak adanya jadwal pekerja yang ditetapkan. Penyelesaian untuk masalah tersebut, yaitu dengan menentukan jumlah tenaga kerja yang sesuai berdasarkan waktu standar. Pendekatatan yang digunakan untuk menentukan jadwal tenaga kerja dengan biaya minimum yaitu menggunakan algoritma Tibrewala, Philippe dan Browne dengan 1 shift, modifikasi untuk 2 shift, dan 3 shift. Dari hasil perhitungan diperoleh waktu standar 3922,32 detik per unit. Jumlah tenaga kerja yang sesuai yaitu 49 orang untuk 1 dan 2 shift dengan jam kerja 8 jam per hari dan 56 orang untuk 3 shift dengan 7 jam kerja. Biaya tenaga kerja yang dikeluarkan per minggu adalah Rp 34,300,000 untuk 1 shift, Rp 36,210,000 untuk 2 shift dan Rp 34,256,000 untuk 3 shift. Alternatif sistem penjadwalan dengan biaya minimum adalah sistem 3 shift. Kata kunci : tenaga kerja, penjadwalan, waktu standar
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tenaga kerja, penjadwalan, waktu standar |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Prodi S1 Teknik Industri |
Depositing User: | Mrs NOVI HANDAYANI |
Date Deposited: | 10 Oct 2022 07:32 |
Last Modified: | 10 Oct 2022 07:32 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/5305 |
Actions (login required)
View Item |