POTENSI KOMBINASI MINYAK ATSIRI SEREH (Cymbopogon nardus L.) DAN DAUN JERUK NIPIS (Citrus aurantifolia, Swingle) SEBAGAI ANTIJAMUR TERHADAP Candida albicans ATCC 10231

BANO, Metriana (2018) POTENSI KOMBINASI MINYAK ATSIRI SEREH (Cymbopogon nardus L.) DAN DAUN JERUK NIPIS (Citrus aurantifolia, Swingle) SEBAGAI ANTIJAMUR TERHADAP Candida albicans ATCC 10231. Skripsi thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.

[img] Text
INTISARI.pdf

Download (85kB)
[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Minyak atsiri sereh (Cymbopogon nardus L.) mengandung komponen senyawa dengan kadar terbesar yaitu Z-Citral (49,41%), E-Citral (22,87%), Beta- Myrcene (4,47%), Nerol (3,32%), 6- Methyl-5-heptana -2-one (2,44%). Minyak atsiri daun jeruk nipis (Citrus aurantifolia, Swingle) mengandung komponen senyawa dengan kadar terbesar yaitu 1-Limonene (30,66%), E-Citral (18,48%), (14,48%),Citronella (13,95%), Ethanone (4,25%). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi dari kombinasi minyak atsiri sereh (Cymbopogon nardus L.) dan daun jeruk nipis (Citrus aurantifolia, Swingle) sebagai antijamur terhadap Candida albicans ATCC 10231. Minyak sereh (Cymbopogon nardus L.) dan daun jeruk nipis (Citrus aurantifolia, Swingle) diperoleh dari hasil destilasi uap air. Kombinasi minyak atsiri diuji potensi antijamur menggunakan metode difusi dengan perbandingan minyak atsiri sereh (Cymbopogon nardus L.): minyak atsiri daun jeruk nipis(Citrus aurantifolia, Swingle) (1:1), (1:2), (1:3), (2:1), (3:1) konsentrasi 50% dan metode dilusi dengan konsentrasi bertingkat yaitu: 50%; 25%; 12,5%; 6,25%; 3,125%; 1,56%; 0,78%; 0,39%; 0,19%; 0,098%. Hasil penelitian menunjukan kombinasi minyak atsiri sereh (Cymbopogon nardus L.) dan daun jeruk nipis (Citrus aurantifolia, Swingle) memiliki potensi antijamur terhadap jamur Candida albicans ATCC 10231. Daya hambat yang paling aktif pada kombinasi minyak atsiri sereh (Cymbopogon nardus L.) dan daun jeruk nipis (Citrus aurantifolia, Swingle) adalah perbandingan 1:1 dengan diameter daya hambat 21,67 mm dan konsentrasi Bunuh Minimumnya adalah sebesar 6,25%. Kata kunci: Cymbopogon nardus L.,Citrus aurantifolia, Swingle, Candida albicans ATCC 10231, difusi, dilusi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Cymbopogon nardus L.,Citrus aurantifolia, Swingle, Candida albicans ATCC 10231, difusi, dilusi
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Farmasi > Prodi S1 Farmasi
Depositing User: Tifany Nur Arfiana
Date Deposited: 23 Feb 2019 04:17
Last Modified: 23 Feb 2019 04:17
URI: http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/821

Actions (login required)

View Item View Item