AKTIVITAS EKSTRAK ETANOLIK DAUN SELIGI (Phyllanthus buxifolius (B.I.) M.A.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA SERUM DARAH TIKUS PUTIH JANTAN

Yusuf, Yuan Marinta (2013) AKTIVITAS EKSTRAK ETANOLIK DAUN SELIGI (Phyllanthus buxifolius (B.I.) M.A.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA SERUM DARAH TIKUS PUTIH JANTAN. Skripsi thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.

[img] Text
01. INTISARI.pdf

Download (160kB)
[img] Text
02. HALAMAN JUDUL - BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
03. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (207kB) | Request a copy
[img] Text
04. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (274kB) | Request a copy
[img] Text
05. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (201kB) | Request a copy
[img] Text
06. BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Daun Phyllanthus buxifolius (B.I) M.A. memiliki kandungan senyawa kimia flavonoid, saponin dan tanin yang beraktivitas sebagai antioksidan dan diduga berpotensi sebagai agen hipolidemik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanolik daun Phyllanthus buxifolius (B.I.) M.A terhadap kadar kolesterol total pada serum darah tikus putih jantan dan mengetahui dosis efektif dalam menurunkan kadar kolesterol total pada hewan uji setelah diberi perlakuan diet tinggi lemak. Penelitian eksperimental ini dilakukan menggunakan 30 ekor tikus putih jantan yang dibagi dalam 6 kelompok secara acak dan masing-masing kelompok sebanyak 5 ekor tikus. Kelompok I sebagai kelompok normal. Kelompok II sebagai kelompok kontrol positif dengan penambahan simvastatin. Kelompok III sebagai kelompok kontrol negatif. Kelompok perlakuan diberi ekstrak daun seligi dengan dosis terhadap tikus 75 mg/kg bb; 150 mg/kg bb; 300 mg/kg bb. Tikus diberi lemak sapi dan kuning telur selama dua minggu sampai keadaan hiperlipidemia, kemudian diberi perlakuan perolal dengan ekstrak etanolik sampai hari ke-28. Hasil penelitian menunjukkan ekstrak etanolik daun Phyllanthus buxifolius (B.I) M.A dengan dosis 300 mg/kgBB tikus memberikan efek antihiperlipidemia dengan penurunan kadar kolesterol total paling efektif yaitu sebesar 74,80 mg/dL dan tidak berbeda signifikan dengan kelompok simvastatin. Kata kunci : Phyllanthus buxifolius (B.I) M.A., kolesterol total, ekstrak etanolik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Phyllanthus buxifolius (B.I) M.A., kolesterol total, ekstrak etanolik.
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Prodi S1 Farmasi
Depositing User: B Supri Yadi
Date Deposited: 18 Nov 2019 04:19
Last Modified: 18 Nov 2019 04:19
URI: http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/3082

Actions (login required)

View Item View Item