Nugrahani, Atika (2017) IDENTIFIKASI NEMATODA USUS GOLONGAN STH (Soil Transmitted Helminthes) PADA FESES PETANI DI DESA LEGUNDI KABUPATEN NGAWI JAWA TIMUR. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.
Text
INTISARI.pdf Download (277kB) |
|
Text
KTI.pdf Download (5MB) |
Abstract
Prevalensi kecacingan di Indonesia masih tinggi, terutama di daerah pedesaan yang pada umumnya disebabkan oleh Nematoda Usus. Infeksi kecacingan dapat memberikan dampak negatif bagi orang dewasa yaitu menurunnya produktifitas kerja. Desa Legundi merupakan salah satu desa di Kabupaten Ngawi dengan mayorias penduduk yang bermata pencaharian utama sebagai petani. Beberapa petani dalam melakukan pekerjaan mereka juga menggunakan pupuk organik sebagai pupuk tambahan untuk membantu menyuburkan tanaman. Kebiasaan petani yang tidak menggunakan alas kaki saat bertani memungkinkan terjadinya infeksi cacingan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi Ascaris lumbricoides, Hookworm, Trichuris trichuira dan Strongyloides stercolaris pada feses petani di Desa Legundi, Kabupaten Ngawi. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 20 Januari 2017. Jenis penelitian yang digunakan adalah observasi dengan sistem acak dengan jumlah sampel 18. Pemeriksaan sampel menggunakan metode secara langsung dengan eosin 2%. Hasil penelitian pada feses petani di Desa Legundi, Kabupaten Ngawi menunjukkan 1 sampel positif terinfeksi telur Hookworm dengan persentase 5,55%, 17 sampel negatif dengan persentase 94,44% tidak terinfeksi Hookworm, 18 sampel negatif dengan persentase 0% tidak terinfeksi Ascaris lumbricoides, Trichuris trichiura, dan Strongylodes stercolaris. Kata kunci : feses, telur, Ascaris lumbricoides, Hookworm, Trichuris trichiura, Strongylodes stercolaris, petani.
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | feses, telur, Ascaris lumbricoides, Hookworm, Trichuris trichiura, Strongylodes stercolaris, petani. |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D3 Analis Kesehatan |
Depositing User: | Rohma Tri Wardani |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 08:02 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 08:02 |
URI: | http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/175 |
Actions (login required)
View Item |