PEMERIKSAAN KADAR KOLESTEROL TOTAL DAN TRIGLISERIDA PADA PENDERITA HIPERTENSI

PERMATASARI, INTAN AGUSTIN (2013) PEMERIKSAAN KADAR KOLESTEROL TOTAL DAN TRIGLISERIDA PADA PENDERITA HIPERTENSI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Universitas Setia Budi Surakarta.

[img] Text
01. INTISARI.pdf

Download (102kB)
[img] Text
02. HALAMAN JUDUL - BAB I.pdf

Download (645kB)
[img] Text
03. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (217kB) | Request a copy
[img] Text
04. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (111kB) | Request a copy
[img] Text
05. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (279kB) | Request a copy
[img] Text
06. BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (385kB)

Abstract

Hipertensi adalah suatu keadaan dimana terdapat peningkatan tekanan darah di atas normal yang ditunjukkan oleh angka sistolik dan angka diastolik pada pemeriksaan tensi darah meggunakan alat pengukur tekanan darah. Tekanan darah seseorang dapat diklasifikasikan berdasarkan pada pengukuran rata-rata dua kali pengukuran. Adapun salah satu faktor penting yang menyebabkan terjadinya hipertensi adalah peningkatan kadar kolesterol total dan trigliserida. Karya Tulis ini disusun untuk mengetahui kadar kolesterol total dan trigliserida pada penderita hipertensi. Pemeriksaan kolesterol total dilakukan dengan menggunakan metode CHOD-PAP, sedangkan trigliserida menggunakan metode GPO-PAP dengan menggunakan alat Spektrofotometer Star Dust MC 15.Sampel yang dipakai berasal dari darah vena pada 20 pasien penderita hipertensi yang menjalani rawat jalan diambil secara primer yaitu hasil yang diperoleh dengan melakukan praktik secara langsung terhadap sampel yang menjalani rawat jalan disalah satu Rumah Sakit di Surakarta. Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium pada 20 pasien didapatkan 45% kadar kolesterol total dan trigliserida meningkat, 15% kadar kolesterol total dan trigliserida normal, 25% kadar kolesterol total meningkat, dan 15% kadar trigliserida meningkat. Kata kunci : Kolesterol,Trigliserida, Hipertensi.

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Kolesterol,Trigliserida, Hipertensi
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Prodi D3 Analis Kesehatan
Depositing User: Mrs NOVI HANDAYANI
Date Deposited: 20 Nov 2019 04:03
Last Modified: 20 Nov 2019 04:03
URI: http://repo.setiabudi.ac.id/id/eprint/3053

Actions (login required)

View Item View Item